Stand UNNAR Ramai Pengunjung dalam LCC Gen SINDO 2016
01 Desember 2016, 16:26:29 Dilihat: 301x
Universitas Narotama (UNNAR) memanfaatkan secara maksimal partisipasinya di acara Campus Expo dalam rangkaian Lomba Cerdas Cermat (LCC) Gen SINDO Cerdas 2016 yang berlangsung di Grand City, 24-26 November 2016. UNNAR menawarkan keunggulan program studi yang ada kepada para pengunjung yang mayoritas pelajar. Hal ini menjadi daya tarik bagi pelajar SMA dari lintas sekolah di Jawa Timur yang masuk dalam tim peserta maupun suporter LCC Gen SINDO 2016.
Wakil Rektor II UNNAR Dr. I.A. Budhivaja, SH, MH mengatakan, UNNAR saat ini masuk peringkat 56 dari 4.000 PTN dan PTS di Indonesia, peringkat 6 PTS di Jawa Timur, dan peringkat 4 PTS se-Surabaya. UNNAR membuka program beasiswa bidikmisi yang bisa diajukan saat pendaftaran (maksimal Juli 2017). Beasiswa ini diperuntukkan bagi lulusan minimal tahun 2016, tidak menerima beasiswa bidikmisi lainnya, usia maksimal 21 tahun, dan penghasilan orangtua maksimal Rp. 3.000.000. Hak yang didapat yaitu bebas 100 persen biaya perkuliahan di UNNAR.
Budhivaja menambahkan, ada juga program beasiswa lainnya seperti beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA), beasiswa Bantuan Biaya Pendidikan Peningkatan Prestasi Akademik (BBP-PPA), beasiswa jalur prestasi atlet berprestasi skala regional, nasional, internasional, serta beasiswa dari jalur alumni.
Acara penutupan LCC Gen SINDO 2016 dan Campus Expo oleh Walikota Surabaya Ir. Tri Rismaharini, M.T pada Sabtu, 26 November 2016. Hasil final LCC Gen SINDO 2016 adalah SMAN 5 Surabaya (juara 1), SMAN 15 Surabaya (juara 2), SMAN 1 Bangil (juara 3), dan SMAN 2 Mojokerto (juara harapan). [nar]
Foto: Walikota Surabaya Ir. Tri Rismaharini, M.T (tengah) bersama tim campus expo UNNAR sebelum penutupan LCC Gen SINDO 2016, Sabtu, 26 November 2016.