Narotama Career Center Adakan Seminar Mengoptimalkan Pemanfaatan IT Menghadapi Dunia Kerja
15 Maret 2019, 04:37:40 Dilihat: 200x
Untuk memberi bekal kepada mahasiswa Universitas Narotama (UNNAR) sebagai dasar dalam menghadapi dunia kerja. Narotama Career Center (NCC) mengadakan seminar "Mengoptimalkan Pemanfaatan IT Menghadapi Dunia Kerja di Era Revolusi Industri 4.0" pada Rabu (13/3/2019) di Conference Hall. Seminar dibuka oleh Kepala NCC Andini Dwi Arumsari, M.Psi, Psikolog, dengan pembicara Immah Inayati, S.Kom, M.Kom, M.Ba (Kaprodi Sistem Informasi FIK). Peserta seminar adalah mahasiswa dari Program Studi PAUD dan Sistem Informasi.
Immah Inayati menjelaskan, ada 5 (lima) kompetensi yang harus dipersiapkan guru memasuki era Revolusi Industri 4.0, yaitu, educational competence, kompetensi pembelajaran berbasis internet sebagai basic skill. Kemudian competence for technological commercialization, bahwa seorang guru harus mempunyai kompetensi yang akan membawa peserta didik memiliki sikap entrepreneurship dengan teknologi atas hasil karya inovasi peserta didik. Ada pula competence in globalization, yaitu guru tidak gagap terhadap berbagai budaya dan mampu menyelesaikan persoalan pendidikan.
Dua kempetensi berikutnya, lanjut Immah Inayati, competence in future strategies dalam arti kompetensi untuk memprediksi dengan tepat apa yang akan terjadi di masa depan dan strateginya, dengan cara joint-lecture, joint-research, joint-resources, staff mobility, dan rotasi. Terakhir adalah conselor competence, yaitu kompetensi guru untuk memahami bahwa ke depan masalah peserta didik bukan hanya kesulitan memahami materi ajar, tetapi juga terkait masalah psikologis akibat perkembangan zaman.
Sementara itu, Kepala NCC Andini Dwi Arumsari mengatakan, kegiatan seminar ini diadakn untuk mewujudkan pelatihan kerja yang efektif dan efisien dalam rangka meningkatkan kualitas tenaga kerja. Selain itu juga untuk memberikan wawasan dan pembelajaran dalam pemanfaat IT, serta mengoptimalkan persiapan bagi para mahasiswa untuk menghadapi dunia kerja.
“Tujuan pelatihan ini memberikan pengetahuan dan wawasan peserta dalam meningkatkan kualitas terhadap operasional industri kerja, serta mempersiapkan diri untuk mengoptimalkan pemanfaatan IT saat menghadapi dunia kerja,” kata Andini. [nar]
Foto: Immah Inayati memaparkan materi di hadapan peserta seminar "Mengoptimalkan Pemanfaatan IT Menghadapi Dunia Kerja di Era Revolusi Industri 4.0" pada Rabu (13/3/2019) di Conference Hall.