Delegasi UNNAR dalam IEOM Society Conference Bangkok 2019
11 Maret 2019, 09:52:41 Dilihat: 250x
Kiprah Universitas Narotama (UNNAR) dalam kegiatan internasional kembali direalisasikan dengan sebagai salah satu panitia penyelenggara International Conference on Industrial Engineering and Operations Management (IEOM) Bangkok, Thailand, 5-7 Maret 2019. Pada konferensi tersebut, UNNAR mengirimkan 7 (tujuh) delegasi (peneliti) presenter UNNAR dan 8 (delapan) delegasi presenter UNNAR yang berkolaborasi dengan ITS, UNESA, POLINEMA, UWKS, MASKA, dan ICMI.
IEOM Society Conference menyelenggarakan Konferensi Internasional ke-9 tentang Teknik Industri dan Manajemen Operasi. Konferensi ini bertujuan untuk menyediakan forum bagi para akademisi, peneliti dan praktisi untuk bertukar pikiran dan perkembangan terkini di bidang Industri Rekayasa dan Manajemen Operasi.
Konferensi ini juga diharapkan untuk mendorong jaringan, kolaborasi dan upaya bersama di antara para peserta konferensi untuk memajukan teori dan praktik serta untuk mengidentifikasi tren utama dalam Teknik Industri dan Manajemen Operasi. Ada lebih dari 700 makalah / abstrak yang dikirim dari 60 negara dan setelah proses ulasan sejawat yang menyeluruh, sekitar 450 telah diterima panitia.
Delegasi UNNAR yang penelitiannya masuk dalam IEOM Society Conference Bangkok 2019 serta mejadi presenter adalah Dr. Muhammad Ikhsan Setiawan, ST, MT (Fakultas Teknik), Dr. Sri Wiwoho Mudjanarko, ST, MT (Fakultas Teknik), Joko Suyono, Ph.D (Fakultas Ekonomi & Bisnis), Agus Sukoco Suyono, ST, MM (Fakultas Ekonomi & Bisnis), Ronny Durrotun Nasihien, ST, MT (Fakultas Teknik), Drs.Ec. I Nyoman Sudapet, MM (Fakultas Ekonomi & Bisnis), dan Wahyu Mulyo Utomo, Ph.D (Fakultas Ilmu Komputer). [Nar]
Foto: [Ki-Ka) Wahyu Mulyo Utomo, Ronny Durrotun Nasihien, Joko Suyono, Muhammad Ikhsan Setiawan (nomor tujuh), Prof. Dr. Abdul Talib Bin Bon dari UTHM (nomor delapan), Agus Sukoco (Nomor 10), Sri Wiwoho Mudjanarko (nomor 11).