Seminar Nasional Tantangan Mahasiswa di Era Industri 4.0
18 Desember 2018, 03:52:43 Dilihat: 243x
Anggota Komisi X DPR RI, Arzetti Bilbina, SE, M.AP mengajak generasi muda untuk memanfaatkan hasil teknologi semaksimal mungkin sebagai peluang untuk menciptakan inovasi dan berkreasi, sehingga tidak perlu mencemaskan akan tergilas peradaban pada era revolusi industri 4.0.
“Justru harus mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru,” kata Arzetti Bilbina di hadapan para mahasiswa saat menjadi narsumber dalam Seminar Nasional Industri 4.0 yang berlangsung di Ruang Rapat Gedung D Universitas Narotama (UNNAR), Sabtu (15/12/2018).
Seminar yang dibuka oleh Rektor UNNAR Assoc.Prof. Dr. Arasy Alimudin, SE, MM ini juga dihadiri Direktur Kemahasiswaan dan Alumni, Andi Pontjo Wiyono, SH, MH.
Kepada mahasiswa peserta seminar, Arzetti mengingatkan kembali bahwa pemuda punya masa depan, punya tantangan, sebagai agen perubahan, punya masalah, dan punya solusi. Industri 4.0 tidak terelakkan lagi. Perkembangan teknologi yang sangat cepat menuntut setiap pihak bertindak dengan cepat dan tepat, mulai dari setiap individu, perusahaan, sampai dengan pemerintah.
“Dalam beberapa sektor, Indonesia sudah berkomitmen mempersiapkan diri dalam menghadapi era Industri 4.0 agar tetap dapat bersaing di tingkat global,” kata Arzetti.
Untuk bisa maju berkreasi memang butuh modal, namun ide atau gagasan merupakan hal yang utama. Mahasiswa dapat membentuk kelompok (tim) dengan membuat proposal pengajuan dana atau hibah. Arzetti akan membantu memperjuangkan kebutuhan mahasiswa tersebut melalui Komisi X DPR RI.
Pada kesempatan tersebut, Arzetti juga memberikan ucapan selamat untuk mahasiswa UNNAR penerima beasiswa bidikmisi. [nar]
Foto: Anggota Komisi X DPR RI, Arzetti Bilbina, SE, M.AP memberikan ucapan selamat kepada perwakilan mahasiswa UNNAR penerima beasiswa bidikmisi di Ruang Rapat Gedung D, Sabtu (15/12/2018).