UNNAR Dipuji oleh KBRI Zagreb dan Raih Hibah Erasmus dengan Algebra University
01 September 2018, 01:11:56 Dilihat: 219x
Masih dalam rangka agenda lawatan pendidikan ke luar negeri, delegasi Universitas Narotama (UNNAR) yang dipimpin oleh Rektor Hj. Rr. Iswachyu Dhaniarti DS, ST, M.HP berkunjung ke Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Zagreb pada hari Jumat, 31 Agustus 2018. Delegasi UNNAR diterima oleh Duta Besar (Dubes) Indonesia di Kroasia HE. Sjahroedin Zainal Pagaralam beserta seluruh jajaran pejabat di lingkungan KBRI Zagreb.
Dalam kesempatan tersebut, delegasi UNNAR melaporkan kerjasama yang telah terjalin dengan dua mitra di Kroasia yaitu INSig2 dan Algebra University. Inisiatif UNNAR disambut dengan sangat baik oleh Dubes, karena kerjasama tersebut sangat meningkatkan hubungan baik kedua negara, dan saat ini belum banyak institusi pendidikan di Indonesia yang menginisiasi kerjasama dengan Kroasia. Dikatakan bahwa UNNAR telah mengharumkan nama bangsa di kancah internasional dan KBRI Zagreb siap mendukung penuh implementasi kerjasama UNNAR dengan Kroasia.
Lebih jauh lagi, sebagai tindak lanjut dari perjanjian kerjasama yang telah ditandatangani beberapa waktu yang lalu antara UNNAR dengan Algebra University Croatia, UNNAR telah mengirim mahasiswa untuk mengikuti program Summer School di Algebra University, Kroasia. Tahun ini, UNNAR dan Algebra University memenangkan hibah internasional Erasmus plus untuk skema mobility. Pemenang hibah Erasmus diumumkan pada bulan Juli 2018, oleh karenanya delegasi UNNAR bertolak ke Kroasia untuk menandatangani kontrak Erasmus dengan Algebra University.
Delegasi UNNAR diterima oleh Dekan Algebra University Mislav Balkovic, Direktur Kerjasama Internasional Lidija Simrak dan Koordinator Erasmus Kristina Kupres. Dalam kesempatan tersebut, kedua pihak juga membahas detail mata kuliah yang akan ditransferkreditkan serta timeline pengiriman mahasiswa dan dosen dari masing-masing institusi. Delegasi UNNAR kemudian diajak berkeliling menengok fasilitas perkuliahan serta laboratorium dan conference hall Algebra University yang canggih dan berarsitektur modern. [AN!]
Foto: Rektor Hj. Rr. Iswachyu Dhaniarti DS, ST, M.HP (tengah) bersama Dekan Algebra University Mislav Balkovic (dua dari kanan) dalam kunjungan ke Algebra University, Jumat 31 Agustus 2018.