UNNAR Hadiri Launching Buku Go Hungary Go Indonesia
07 November 2017, 06:05:00 Dilihat: 216x

Delegasi Universitas Narotama (UNNAR) yakni Wakil Rektor IV M Ikhsan Setiawan, ST, MT dan Direktur International Relation Office (IRO) Ani Wulandari, SS, MM menghadiri “Launching Buku Go Hungary Go Indonesia” yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia (BI), Central Bank of Hungary, dan Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Pusat pada 1 November 2017 di Kampus BI Institute Jakarta.
Acara tersebut merupakan implementasi Nota Kesepahaman (MoU) BI dengan Central Bank of Hungary dan APTISI Pusat yang dikemas dalam bentuk kuliah terbuka bertema `Economic Sovereignty in The Global Economy`, dilanjutkan launching buku `Go Hungary Go Indonesia` yang mendokumentasikan joint project riset peneliti Hungaria dan Indonesia yang mengekspose pengalaman hidup, bisnis dan budaya di kedua negara. Tujuan penulisan buku ini untuk memacu semakin banyak peluang ekonomi diantara kedua negara.
Pihak penyelenggara mengundang sekitar 50 orang peserta termasuk UNNAR, terdiri dari berbagai kalangan diantaranya akademisi, praktisi perbankan, Kadin dan dunia usaha dengan tujuan untuk mempererat hubungan Hungaria dan Indonesia. Launching Buku Go Hungary Go Indonesia di kampus BI Institute merupakan awal dari serangkaian roadshow launching buku tersebut di beberapa kota di Indonesia termasuk Surabaya.
Acara dimulai sambutan oleh Dr. Sugeng (Deputi Gubernur Bank Indonesia), Ridwan Hassan (Staff Ahli Bidang Diplomasi Ekonomi KEMLU RI), dan Keynote Speaker disampaikan oleh Wening Esthyprobo (Duta Besar Indonesia di Hungaria) dengan moderator George Iwan Marantika selaku Konsul Kehormatan Hungaria di Jogjakarta. Materi buku disampaikan oleh Prof. Tamas Novak dari Budapest Business School yang juga merupakan editor buku Go Hungary Go Indonesia. Beliau menyampaikan tentang sejarah perekonomian Hungaria dan bagaimana Hungaria dapat mengaplikasikan economic sovereignty di tengah persaingan global.
Pembicara selanjutnya dari Kedutaan Hungaria di Indonesia yang diwakili oleh Atase Diplomasi Ekonomi Mr. Zoltan Paldi, yang memaparkan tentang persamaan dan perbedaan budaya di Indonesia dan Hungaria menggunakan 6 dimensi budaya milik Hoftsteade.
Sementara itu, Prof. Tamas Novak akan kembali ke Indonesia pada pertengahan Januari 2018 untuk melanjutkan roadshow launching buku Go Hungary Go Inodnesia. Salah satu tempat yang menjadi tujuan adalah Surabaya, yaitu di DPRD Kota Surabaya. Hal ini merupakan kelanjutan dari pertemuan ketua DPRD Surabaya Ir. Armudji, MH dengan Top Mangement Budapest Business School di Hungaria beberapa waktu lalu. Armudji akan turut menyumbangkan artikel dalam buku Go Hungary Go Indonesia jilid ke-3 tentang Surabaya dan Jawa Timur.
UNNAR diundang dalam acara tersebut atas kapasitas UNNAR sebagai anggota aktif APTISI, dan UNNAR telah membuat MoU kerja sama dengan Budapest Business School (BBS). UNNAR yang merupakan bentuk family business modern, hal tersebut telah menambah minat BBS yang memang core penelitiannya di family business untuk juga meriset UNNAR. [nar]
Foto: Wakil Rektor IV UNNAR M Ikhsan Setiawan, ST, MT (kiri) bersama para pemateri dan peserta “Launching Buku Go Hungary Go Indonesia” yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia, Central Bank of Hungary, dan APTISI pada 1 November 2017 di Kampus BI Institute Jakarta.
Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.