Badan sertifikasi Global Certification Indonesia (GCI) dengan auditor Flora Dewi Judiastuti (lead auditor) dan Atiek Sopriati (auditor) melakukan Audit Surveillance ke-2 Sistem Manajemen Mutu International Organization for Standardization (ISO) 9001:2008 (International Workshop Agreement / IWA 2:2007) Universitas Narotama (UNNAR) pada Senin, 30 Oktober 2017. Kegiatan ini bertujuan mengaudit efektifitas penerapan sistem manajemen mutu UNNAR.
Pada tahun 2012, UNNAR mendapatkan sertifikat ISO 9001:2008 (IWA 2:2007). Hal ini setelah digelar audit eksternal yang bekerjasama dengan badan sertifikasi GCI untuk mendapatkan sertifikat ISO, yaitu The United Kingdom Accreditation Service (UKAS). UNNAR masih dipercaya menyandang Sertifikat ISO 9001:2008 (IWA 2:2007) setelah melakukan Audit Surveillance ke-3 Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 (IWA 2:2007) pada 29-30 September 2015.
Audit meliputi departemen (unit kerja) di UNNAR yang telah masuk ISO. Audit Surveillance ke-2 tersebut meliputi departemen Badan Penjaminan Mutu (BPM), Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Komputer, Program Studi Teknik Sipil, Kemahasiswaan, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM), dan Operasonal Kampus. Audit Surveillance tahun ke-2 penerapan ISO 9001:2008 (IWA 2:2007) ini untuk mengaudit apakah penerapan sistem manajemen mutu pada masing-masing departemen sudah sesuai ISO (on the track). [nar]
Foto: Auditor dari Global Certification Indonesia (GCI) melakukan audit kepada rektor dan jajarannya saat Audit Surveillance ke-2 Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 (IWA 2:2007) UNNAR pada Senin, 30 Oktober 2017.