Universitas Narotama (UNNAR) menggelar Wisuda Sarjana ke-42 dan Magister ke-31 bagi mahasiswa yang lulus pada Semester Genap TA 2016-2017 dalam Rapat Terbuka Senat UNNAR yang berlangsung pada Sabtu, 15 April 2017 pukul 18.00 WIB di Grand Ballroom Shangri-La Hotel, Surabaya.
Acara diawali laporan oleh Rektor UNNAR Hj. Rr. Iswachyu Dhaniarti DS, ST, M.HP yang dilanjutkan Pembekalan Wisudawan oleh Anggota Pembina Yayasan Pawiyatan Gita Patria (YPGP) Dr. H.M. Budi Djatmiko, SK, M.Si, MEI, kemudian sambutan dan pemberian Selamat Kepada Wisudawan UNNAR oleh Koordinator Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Prof. Dr. Ir. Suprapto, DEA.
Pembacaan Surat Keputusan Rektor UNNAR tentang kelulusan Sarjana dan Magister oleh Wakil Rektor I, Dr. Arasy Alimudin, SE, MM yang dilanjutkan acara Pengukuhan Wisudawan UNNAR oleh Rektor Hj. Rr. Iswachyu Dhaniarti DS, ST, M.HP. Pemberian Ijazah kepada wisudawan Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) oleh Prof. Dr. Soebandi, SE.Ak, CPA, wisudawan Fakultas Hukum (FH) oleh Prof. Dr. H. Afdol, SH, MS, wisudawan Fakultas Teknik (FT) oleh Dr. Koespiadi, ST, MT, dan wisudawan Fakultas Ilmu Komputer (FIK) oleh Cahyo Darujati, ST, MT.
Para Wisudawan Terbaik Wisuda Sarjana ke-43 dan Magister ke-31 UNNAR TA 2016/2017 adalah Ika Yulia (Akuntansi, IPK 3.79), Rike Agustin Silviana (Manajemen, IPK 3.74), Riyo Lian Nugroho (Ilmu Hukum, IPK 3.87), I Ketut Riagung Sartiyana (Teknik Sipil, IPK 3.80), Winda Widya Chaprilia (Sistem Komputer, IPK 3.45),Samsu Arif (Sistem Informasi, IPK 3.73), Heri Setiawan (Magister Manajemen, IPK 3.77), Surya Eka (Magister Ilmu Hukum, IPK 3.52), dan William Tedy Tan (Magister Kenotariatan, IPK 3.75).
Penghargaan untuk Best Compliment non Akademik diberikan kepada Riau Ega Agatha Salsabila sebagai Wisudawan Berprestasi dalam bidang olah raga cabang panahan dengan prestasi tingkat nasional dan internasional berlaga di Olimpiade Rio de Janeiro 2016. [N]
Foto: Rektor Hj. Rr. Iswachyu Dhaniarti DS, ST, M.HP melakukan pemindahan kuncir (tali toga) kepada seorang wisudawan di Grand Ballroom Shangri-La Hotel Surabaya, Sabtu (15/4).